
Ia mengemukakan, indeks pertanaman di Desa Donosari sudah IP200. Petani umumnya menanam varietas benih padi IR 32 dengan produksi antara 5,6 sampai 5,8 ton GKP per hektar.
Indarwanti menyampaikan, Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura terus memacu petani untuk melakukan percepatan tanam untuk menaikkan indeks pertanaman (IP), sesuai arahan Dirjen Tanaman Pangan, Yudi Sastro.
Ia berharap Kementerian Pertanian terus memberikan bimbingan kepada petani di Kabupaten Kendal, termasuk menambah memberikan bantuan pupuk, alsintan modern, pompanisasi, serta sarana produksi lainnya untuk memacu produktivitas padi di Kendal. (ADV)