Sukabumi,corebusiness.co.id-Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui program ESDM Siaga Bencana menggandeng perusahaan-perusahaan untuk memberikan bantuan kepada para korban bencana alam hidrometeorologi yang terjadi di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Udara terasa dingin seiring rintikan air hujan membasahi area Danpos Ramil Purbaya, Kecamatan Purbaya, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, tatkala Tim Peduli Bencana PT Gag Nikel menurunkan berbagai barang dari truk untuk kebutuhan para korban bencana alam hidrometeorologi di Sukabumi, Rabu pagi (11/12/2024).
Manajemen PT Gag Nikel yang diwakili Deden Ayub secara simbolis menyerahkan bantuan kepada Tim Gabungan Tanggap Darurat Sukabumi yang diwakilkan oleh Danpos Ramil, Peltu Kosasih dan Kapolsek Purbaya, Iptu Ruskan Hermawan di Posko Siaga Bencana Alam Kecamatan Purbaya.
Deden menyebutkan, bantuan yang diberikan Gag Nikel antara lain berupa beras, sembako, selimut, obat-obatan, mi instan, air mineral, makanan, kopi, teh, pampers untuk lansia dan balita, kebutuhan untuk wanita, perlengkapan mandi, dan lainnya.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan sosial Gag Nikel berada di bawah naungan Tim Tanggap Darurat atau Emergency Response Team (ERT) Kementerian ESDM melalui Program ESDM Siaga Bencana. Kementerian ESDM melibatkan perusahaan-perusahaan pertambangan berpartisipasi memberikan bantuan untuk korban bencana alam di Indonesia, termasuk di Sukabumi.
Koordinator ESDM Siaga Bencana, Dwinanto Herlambang ketika dihubungi corebusiness.co.id menginformasikan, hingga Rabu, 11 Desember 2024, tercatat ada 19 perusahaan yang menurunkan tim dan bantuan untuk korban bencana alam hidrometeorologi yang mengakibatkan banjir, tanah longsor, tanah retak, dan cuaca ekstrem yang melanda Sukabumi pada 3-4 Desember 2024.