Di saat yang sama, Pertamina turut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Ibu Nicke Widyawati dan Bapak Ahmad Fikri Assegaf yang telah menyelesaikan tugasnya sebagai Direktur Utama dan Komisaris Independen Pertamina.
“Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Ibu Nicke dan Bapak Fikri yang telah mengantarkan Pertamina untuk mencapai kinerja terbaik dalam beberapa tahun terakhir,” pungkas Fadjar.
Berdasarkan hasil keputusan RUPS Senin ini, PT Pertamina (Persero) mempunyai Direktur Utama baru, yakni Simon Aloysius Mantiri. Sebelumnya, Simon menjabat Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) berdasarkan hasil RUPS, pada Senin (10/6/2023). Simon menggantikan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang mengundurkan diri dari Pertamina pada 2 Februari lalu demi berkampanye untuk calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Berikut susunan Direksi Pertamina berdasarkan RUPS:
Jajaran Dewan Komisaris:
Jajaran Direksi: