
Acara dihadiri berbagai pihak, termasuk pimpinan kampus, dosen, tenaga pendidik, serta perwakilan mahasiswa yang terdiri dari Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan perwakilan dari setiap program studi.
Sidang dibuka secara resmi oleh Ketua Senat PEP Bandung dengan ketukan palu oleh Ir. Suparno, M.Si., menandai dimulainya proses pemilihan calon direktur.
Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Prahoro Yulijanto Nurtjahyo, dalam sambutan menyampaikan harapan dan arahan kepada calon direktur yang akan memimpin PEP Bandung pada periode mendatang. Dia menekankan pentingnya kepemimpinan yang berintegritas dan memiliki komitmen tinggi dalam mengembangkan institusi serta meningkatkan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan sesi pemaparan dari masing-masing calon direktur. Para calon yang mengikuti proses pemilihan ini adalah Yudi Rahayudin, Tedi Yunanto, Imelda Eva Roturena Hutabarat, Asep Mohamad Ishaq Shiddiq, dan Denny Lumban Raja.
Masing-masing calon direktur mempresentasikan visi, misi, serta rencana strategis mereka untuk memajukan politeknik dalam lima tahun ke depan, disertai dengan solusi atas tantangan-tantangan yang mungkin dihadapi oleh institusi. Para calon juga mengikuti sesi diskusi dan tanya jawab untuk menggali wawasan lebih dalam mengenai arah kepemimpinan yang diharapkan dari calon pemimpin Politeknik ini.
Hasil seleksi calon direktur PEP Bandung sudah terjawab Rabu ini. Imelda Eva yang semula menjabat Lektor PEP Bandung secara resmi dilantik Wamen ESDM, Yuliot Tanjung sebagai Direktur PEP Bandung. (CB)