
Jakarta,corebusiness.co.id-Wakil Menteri Ketenagakerjaan RI, Emmanuel Ebenezer merespon terkait pemangkasan anggaran untuk tiap kementeriam.
Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Immanuel Ebenezer menjelaskan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan akan memangkas biaya seminar dan uang jalan.
“Jadi memang harus dipangkas ya itu misal kaya hal-hal yang tidak produktif bisa seminar uang jalan. Presiden tahu sekali kebocoran anggaran itu dimana.Ini kan implementasi apa yang pernah dia sampaikan tekait kebocoran anggaran waktu itu beliau bilang 30-40 persen dan saya yakin apa yang jadi keputusan beliau itu karna dasarnya ada gak mungkin tidak,”kata Immanuel Ebenezer. Selasa (3/2/2025).
Noel begitu sapaan akrabnya menyebut bahwa kementerian harus melakukan kegiatan yang lebih produktif.
“Jadi kementerian itu harus melakukan hal yang lebih produktif tidak lagi hal-hal teknis apa sebagainya lah,” tutupnya.(oby).